Menang Straight Game, Sameer Verma Makin Percaya Diri

Sameer Verma (India) menghadang serangan. (Copyright: Badmintonphoto | Courtesy of BWF)
Sameer Verma (India) menghadang serangan. (Copyright: Badmintonphoto | Courtesy of BWF)
Internasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Kemenangan cukup telak berhasil diraih tunggal putra India, Sameer Verma saat bentrok dengan wakil Denmark, Rasmus Gemke. Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Kamis (21/1), Verma mampu memetik kemenangan dua game langsung dengan skor 21-12 dan 21-9 atas Gemke. Kemenangan ini otomatis mengantarkan Verma ke babak delapan besar Toyota Thailand Open 2020 BWF World Tour Super 1000.

Ini jadi kemenangan ketiga beruntun yang berhasil dipetik Verma atas Gemke. “Sebelum pertandingan (dimulai) saya sudah merasa sangat percaya. Saya datang dengan persiapan yang bagus,” ujar Sameer Verma kepada Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).

Lolos ke perempat final Toyota Thailand Open 2020 BWF World Tour Super 1000, Verma sudah ditunggu wakil Denmark lainnya, Anders Antonsen. Harus berhadapan dengan pemain nomor tiga dunia, Verma mengaku sangat percaya diri dan tetap optimistis. Apalagi, Verma pernah sekali mengalahkan Antonsen saat bentrok di ajang India Open 2018 BWF World Tour Super 500.

“Selanjutnya, saya akan berhadapan dengan Anders Antonsen. Saya merasa sangat percaya diri, jadi mari kita lihat. Besok (22/1) akan sulit, tetapi saya akan berusaha memberikan permainan terbaik,” tegasnya optimistis.

Sementara itu, Rasmus Gemke mengaku sangat kecewa dengan hasil pertandingan hari ini. Menurutnya, Verma tampil begitu baik dan mampu membuatnya kesulitan untuk keluar dari tekanan.

“Saya sangat sedih dengan pertandingan hari ini. Hari ini Verma berhasil mempersulit saya. Sepanjang permainan, kecepatannya tinggi. Verma juga tidak membuat kesalahan apapun dan dia mengendalikan kondisi permainan dengan sangat baik. Seolah-olah dia membuat lapangan sangat besar untuk saya dan saya mencoba mengikuti permainannya dari awal sampai akhir. Saya hanya tidak punya jawaban untuk rencananya itu,” ungkap Rasmus Gemke.