(Asia Junior Championships 2016) Ini Target Apriani/Jauza di Nomor Perorangan

Internasional ‐ Created by AH

Bangkok - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriani Rahayu/Jauza Fadhilah Sugiarto pada ajang Asia Junior Championships 2016 noomor perorangan yang baru akan dimulai hari ini, Rabu (13/7) menjadi pengisi unggulan teratas. Pasangan ini mempunyai target khusus di nomor perorangan yang akan dilakoninya ini. Yakni targetnya untuk bisa melampaui capaian tahun lalu di Asia Junior Championships. Di tahun 2015, Apriani/Jauza terhenti di babak perempat final oleh wakil Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Apriani/Jauza kalah dua game langsung dengan 19-21 dan 20-22.

“Targetnya bisa melewati hasil tahun lalu dulu. Kalau bisa, pastinya ingin juara. Kami pengen bisa juara, apalagi ini turnamen junior terakhir untuk partner saya, Apriani,” kata Jauza.

Apriani/Jauza menjadi unggulan pertama turnamen yang berlangsung di CPB Badminton Training Center, Bangkok tersebut. Keduanya langsung melaju ke babak dua usai mendapatkan bye. Mereka kemudian akan berhadapan dengan pasangan Korea, Kim Min Ji/Lee Ye Na, yang juga mendapat bye.

Persiapan sejauh ini sudah kami lakukan dengan maksimal. Kemarin main di beregu juga sudah cek kondisi lapangan, sudah menyesuaikan lapangan juga,” ujar Jauza.

Lawan berat sih sejauh ini masih Tiongkok, tapi semua tetap waspada. Kami siap buat bertanding. Meskipun beberapa kali turun rangkap di beregu kemarin, saya yakin dalam kondisi fit dan bisa memberikan yang terbaik,” ujar Apriani.

Selain Apriani/Jauza, Indonesia punya dua pasangan ganda putri lagi, yaitu Mychelle Crhystine Bandaso/Serena Kani dan Vania Arianti Sukoco/Tania Oktaviani Kusumah.

Mychelle/Serena seperti mendapat durian runtuh. Setelah bye di babak pertama, calon lawannya di babak dua pun mengundurkan diri. Mychelle/Serena lolos tanpa berkeringat melawan pasangan Filipina, Jessie Francisco/Alyssa Geverjuan.

Vania/Tania juga mendapat bye di babak pertama. Baru di babak dua, mereka akan ditantang wakil tuan rumah, Pattaranan Chamnaktan/Kwanchanok Sudjaipraparat. Melihat peluang di atas kertas, Vania/Tania masih diunggulkan dengan titel sebagai unggulan enam.

Pertandingan perorangan Asia Junior Championships 2016 akan berlangsung pada 13-17 Juli 2016.